Buku Tema 6 Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013
Kali ini Tim Kimia Space akan berbagi buku Tema 6 kelas 1 SD/MI K.13 sebagai buku panduan untuk belajar disekolah maupun dirumah.
Buku Kelas I terdiri dari empat tema. Setiap tema terdiri dari empat subtema. Setiap subtema diuraikan ke dalam enam pembelajaran. Satu pembelajaran dialokasikan untuk satu hari. Penjelasan lebih rinci tentang aktivitas pembelajaran dituangkan pada buku guru.
Baca Juga : Kategori Pendidikan
Struktur penulisan buku semaksimal mungkin diusahakan memfasilitasi pengalaman belajar yang bermakna yang diterjemahkan melalui subjudul berdasarkan pendekatan saintifik sebagai berikut:
- Mengamati: Ayo mengamati, Ayo membaca
- Mencoba: Ayo mencoba, Ayo berlatih, Ayo berkreasi, Ayo bernyanyi, Ayo menari, Ayo bermain peran
- Menalar: Ayo berdiskusi
- Mengomunikasikan: Ayo bercerita, Ayo menulis.
Buku ini bersifat serba-mencakup (self contained) agar dapat digunakan oleh siswa secara mandiri di rumah.
Link Download Buku Tema 6 Kelas 1 SD PDF
Buku Tema 6 Kelas 1 SD kurikulum 2013 .pdf – File size 46.7 MB
Buku siswa berbasis kegiatan (activity based) sehingga memungkinkan bagi siswa dan guru untuk melengkapi dan memperkaya materi dari berbagai sumber.
Baca Juga : Buku Tema 8: Peristiwa Alam Kelas 1 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018
Di setiap akhir pembelajaran, terdapat kolom untuk orang tua dengan subjudul “Kegiatan Bersama Orang Tua”. Kolom ini berisi aktivitas belajar yang dapat dilakukan siswa bersama orang tua di rumah. Orang tua diharapkan terlibat aktif dalam proses belajar siswa sesuai pengalaman yang dimilikinya.