Contoh Soal Kewirausahaan dan Jawaban

Diposting pada

Contoh Soal Kewirausahaan dan Jawaban – Dalam bahasa Perancis, kata wirausaha adalah entrepreneur. Entre berarti antara, prendre berarti mengambil. Kata ini pada dasarnya digunakan untuk menggambarkan orang-orang yang berani mengambil resiko dan memulai sesuatu yang baru.

Soal kewirausahaan

Hisrich dan Peter (1995) memaparkan kewirausahaan adalah proses menciptakan sesuatu yang lain atau sesuatu yang baru dengan menggunakan waktu dan kegiatan disertai modal dan resiko sosial, fisik, dan keuangan dan menerima imbalan dalam bentuk uang, kepuasan serta kebebasan pribadi. Definisi yang dikemukakan Hisrich dan Peter ini menekankan kepada empat aspek dasar bagi seorang entrepreneur yaitu :

Entrepreneurship melibatkan proses penciptaan sesuatu yang lain maupun baru. Penciptaan memiliki nilai yang baik untuk entrepreneur maupun untuk konsumen.

Entrepreneurship menghargai waktu dan usaha yang mereka gunakan untuk menciptakan sesuatu yang baru

Entrepreneurship memiliki resiko tertentu.

Entrepreneurship melibatkan imbalan kepada entrepreneur

1 – 10 Contoh Soal Kewirausahaan dan Jawaban

1. Kewirausahaan adalah suatu proses seseorang guna mengejar peluang/kesempatan untuk memenuhi kebutuhan/keinginan melalui inovasi, tanpa memperhatikan sumberdaya yang mereka kendalikan. Pengertian tersebut dikemukakan oleh ……..

A. Zimmerer

B. Roben

C. A. Pakerti

D. The Liang Gie

E. George R Terry

Jawaban : B

Pembahasan : 

Kewirausahaan adalah suatu proses seseorang guna mengejar peluang-peluang memenuhi kebutuhan dan keinginan melalui inovasi tanpa memerhatikan sumber daya yang mereka kendalikan. Defenisi ini merupakan pendapat Roben (1996). Orang yang melakukan aktivitas wirausaha disebut wirausahawan.

2. Pentingnya menanamkan bekerja prestatif melalui latihan adalah sebagai berikut, kecuali………

A. untuk memberikan contoh cara mengoperasikan mesin terbaru

B. untuk mengembangkan kerja sama antar karyawan

C. untuk memberi kesempatan plagiator bekerja

D. Untuk mengurangi pengawasan dalam bekerja

E. Untuk mencegah konflik antar karyawan

Jawaban : D

Pembahasan : 

Pentingnya menanamkan bekerja prestatif melalui latihan bagi wirausaha adalah :

1) Menghargai cita-cita dan masa depan.

2) Meningkatkan kemampuan bekerja secara prestatif.

3) Terus menerus menambah ilmu pengetahuan.

4) Mengembangkan sikap yang positif.

5) Mengembangkan kemampuan berprakarsa.

6) Mengembangkan daya kreativitas.

7) Efektif dan efisien dalam bekerja.

3. Berikut ini tidak termasuk ciri-ciri sebuah masalah dalam wirausaha ……….

A. Adanya kesulitan yang harus dipecahkan

B. Merupakan tantangan (rintangan) yang harus diatasi atau dilalui

C. Kesenjangan antara rencana dengan pelaksanaannya

D. Bersifat penting dan realistis

E. Berguna untuk dipecahkan

Jawaban : C

Pembahasan : 

Perencanaan yang baik sangat diperlukan oleh wirausaha baru karena dalam perencanaan maka akan mengalami kesulitan dalam pelaksanaan tapi bukan berarti adanya kesenjangan rencana dan pelaksanaan bukan termasuk masalah.

4. Semangat kerja karyawan tidak dipengaruhi oleh …….

A. Seragam yang dikenakan karyawan

B. Kepuasan materi dan non materi yang diterima

C. Kesesuaian pekerjaan dengan minat bakat

D. Lingkungan kerja

E. Moral karyawan

Jawaban : A

Pembahasan : 

Hal ini sesuai dengan teori yang dinyatakan oleh Nitisemito (2006) bahwa semangat kerja dipengaruhi oleh kepemimpinan, motivasi, komunikasi, hubungan manusiawi, kompensasi, dan lingkungan kerja.

5. Salah satu cara untuk meningkatkan perilaku tepat waktu yang produktif di sekolah adalah ……

A. Selalu berusaha menunda pekerjaan untuk bermain

B. Berusaha menghindari kesalahan-kesalahan dalam melaksanakan kegiatan belajar dan tugas

C. Memulai berbagai kegiatan secara serempak

D. Menerapkan budaya tepat janji dengan teman dan kepada Bapak/Ibu Guru

E. Meningkatkan disiplin diri sendiri untuk membiasakan budaya menepati janji

Jawaban : B

Pembahasan : 

Berusaha menghindari kesalahan-kesalahan dalam melaksanakan kegiatan belajar dan tugas akan membuat lebih produktif

Simak Juga : Soal Budidaya Unggas Petelur dan Pedaging

6. Sentra kerajinan batik tulis memerlukan lebih banyak karyawan dibandingkan dengan mesin yang digunakan, sentra kerajinan seperti tersebut tergolong usaha …..

A. Industri kecil

B. Perusahaan Dagang

C. Usaha Kecil Menengah

D. Padat karya

E. Padat modal

Jawaban : D

Pembahasan : 

Adapun dalam pasal 2 dijelaskan, jenis industri padat karya yang dimaksud dalam pasal 1, meliputi enam jenis industri, antara lain industri makanan, minuman, tembakau; industri tekstil dan pakaian jadi; industri kulit dan barang kulit; industri alas kaki; industri mainan anak; dan industri furnitur.

7. Perusahaan yang didirikan oleh dua orang atau lebih yang anggotanya terdiri dari sekutu aktif dan sekutu pasif disebut ….

A. Firma

B. CV

C. PT

D. Koperasi

E. Joint Ventura

Jawaban : B

Pembahasan : 

CV adalah suatu bentuk badan usaha bisnis yang didirikan dan dimiliki oleh dua orang atau lebih untuk mencapai tujuan bersama dengan tingkat keterlibatan yang berbeda-beda di antara anggotanya. yang aktif mengurus perusahaan CV disebut sekutu aktif, dan yang hanya menyetor modal disebut pasif.

8. Landasan operasional koperasi Indonesia adalah ….

A. UU Koperasi No 25 tahun 1992

B. UUD 1945

C. UU Koperasi No 9 tahun 1996

D. Kesetiakawanan dan kesadaran berpribadi

E. Pancasila

Jawaban : A

Pembahasan : 

Dalam UU Koperasi No 25 tahun 1992 yang dimaksud dengan Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-seorang atau badan hukum Koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip Koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasar atas asas kekeluargaan.

9. Menetapkan dan menentukan proses pemberian perintah untuk melaksanakan operasi proses produksi yang sudah direncanakan, dalam proses produksi merupakan tahap …….

A. Routing

B. Scheduling

C. Dispatching

D. Follow Up

E. Commanding

Jawaban : C

Pembahasan : 

Dispatching merupakan langkah ketiga dalam perencanaan produksi yang merupakan suatu tindakan, melakukan atau tahap implementasi. Dispatching ini tahap menetapkan dan menentukan proses pemberian perintah untuk mulai melaksanakan operasi proses produksi yang sudah direncanakan di dalam routing dan scheduling.

10. Perusahaan farmasi yang menghasilkan obat-obatan dalam menyimpan hasil produksinya tidak boleh menggunakan ruang dengan keadaan berikut …………….

A. Harus disimpan pada ruangan yang dilengkapi alat pendingin;

B. Harus disimpan pada ruangan yang terkena panas matahari langsung;

C. Harus disediakan tempat dengan temperatur khusus;

D. Dijaga kelembabannya;

E. Harus dijaga oleh petugas keamanan perusahaan

Jawaban : B

Pembahasan : 

Karena Menyimpan obat di tempat yang terkena cahaya matahari Paparan cahaya, terutama cahaya matahari yang berlebihan, dapat menyebabkan rusaknya struktur kimia obat tersebut. Jika struktur kimia suatu obat rusak, tentu kerjanya dalam menyembuhkan gejala penyakit menjadi berkurang.

11 – 20 Soal Kewirausahaan Pilihan Ganda dan Jawaban

11. Kegagalan dalam bisnis banyak penyebabnya, diantaranya ialah ……..

A. Perubahan selera konsumen terhadap produk/jasa yang disediakan

B. Wirausahawan telah berusaha menyusun perencanaan usaha dengan baik

C. Wirausahawan memiliki komitmen yang tinggi terhadap usahanya

D. Kerjasama dengan perusahaan penanggung resiko

E. Tingkat absensi karyawan rendah

Jawaban : A

Pembahasan : 

8 Faktor yang Menggagalkan Bisnis :

Tak Memiliki Visi dan Misi yang Jelas

Minimnya Modal Usaha

Terlalu Takut Mengambil Risiko

Kurangnya Inovasi

Kurangnya Pengetahuan soal Wirausaha

Tak Memenuhi Permintaan Pasar (sehingga terjadi perubahan selera konsumen)

Pengelolaan Keuangan yang Buruk

Pemasaran yang Gagal

12. Pengambilan keputusan yang paling baik dan cukup meyakinkan, sehingga orang-orang yang merasakan akibat dari keputusan tersebut tidak bisa membantah hasil keputusan-keputusan yang diambil, merupakan salah satu teknik mengambil keputusan menggunakan ……

A. Ketrampilan

B. Intuisi

C. Fakta

D. Perasaan

E. Pengalaman

Jawaban : C

Pembahasan : 

Pembuatan keputusan berdasarkan fakta merupakan pembuatan keputusan yang paling baik dan cukup meyakinkan, sehingga orang-orang yang merasakan akibat dari keputusan tersebut tidak bisa membantah keputusan-keputusan yang diambil. Adapun fakta-fakta tersebut :

1) Perlu diusahakan sebaik-baiknya
2) Perlu diselidiki dengan teliti
3) Perlu diklasifikasikan dengan tepat
4) Perlu ditafsirkan dengan hati-hati

13. Pemimpin harus memiliki pandangan yang luas, sabar, mampu menampung segala macam persoalan, menjadi pendengar yang baik dan tidak boleh membenci bawahan, hal ini sebagaimana dilambangkan dalam sifat kepemimpinan Hastabrata yang merupakan warisan para nenek moyang bangsa Indonesia yaitu…..

A. Surya

B. Candra

C. Kartika

D. Bayu

E. Samudra

Jawaban : E

Pembahasan : 

Hastabrata sendiri berasal dari bahasa Sansekerta. Hasta artinya delapan dan Brata yaitu perilaku atau tindakan pengendalian diri. Hastabrata melambangkan kepemimpinan dalam delapan unsur alam yaitu bumi, matahari, api, samudra, langit, angin, bulan, dan bintang.

14. Berikut merupakan akibat negatif dari konflik yang terjadi dalam organisasi….

A. Menimbulkan kemampuan instrospeksi diri wirausahawan

B. Meningkatkan kinerja karyawan untuk meraih sukses

C. Menimbulkan kejutan sebagai strategi pemasaran

D. Pendekatan yang lebih baik dalam berinteraksi antar anggota organisasi

E. Menimbulkan ketidakseimbangan fisik dan psikis anggota organisasi

Jawaban : E

Pembahasan : 

Secara negatif konflik dapat mengakibatkan: (1) komunikasi organisasi terhambat, (2) kerjasama organisasi menjadi terhalang, (3) aktivitas produksi dan distribusi terganggu, (4) memunculkan saling curiga, salah paham, dan intrik, (5) individu yang berkonflik merasakan cemas, stres, apatis, dan frustasi

15. Pernyataan berikut yang paling tepat adalah ……..

A. Pada saat menyusun tujuan usaha hendaknya dapat dibayangkan oleh seluruh jajaran organisasi perusahaan

B. Untuk menetapkan target usaha hendaknya melibatkan pihak-pihak yang berkepentingan

C. Misi perusahaan adalah tindakan merealisasikan visi perusahaan

D. Untuk mewujudkan visi yang telah ditetapkan perusahaan, maka setiap organisasi harus mempunyai sasaran yang jelas

E. Tujuan perusahaan dapat diartikan sebagai tindakan untuk memenuhi semua kepentingan
kelompok terkait

Jawaban : C

Simak Juga : Soal Transformasi Geometri

16. Wirausaha dalam menyusun budget kas harus mempertimbangkan estimasi penerimaan dan pengeluaran kas. Penerimaan kas dalam suatu perusahaan dapat berasal dari transaksi berikut ini:

A. Pembelian peralatan kantor

B. Pengambilan kas perusahaan oleh pihak perusahaan.

C. Pelunasan atau pembayaran angsuran utang jangka pendek maupun jangka panjang.

D. Pembelian barang dagangan secara tunai

E. Pengambilan kelebihan pembayaran pajak pada periode sebelumnya

Jawaban : E

17. Sebuah usaha mebelair menghabiskan biaya bahan baku Rp 120.000,00/unit, upah tenaga Rp 30.000,00/unit. Biaya tetap Rp 2.625.000 tiap bulan. Harga jual mebel Rp 175.000,00. Berapa unitkah mebel harus dijual agar tercapai BEP?

A. 15 unit

B. 17,5 unit

C. 105 unit

D. 150 unit

E. 175 unit

Jawaban : C

18. Wirausahawan dalam merencanakan usaha yang akan dilakukan, biasanya dituangkan dalam sebuah proposal usaha karena ada beberapa manfaat yang diperoleh dari proposal usaha, yaitu ………….

A. Proposal usaha sangat berguna untuk melakukan merger dengan perusahaan besar yang sudah ada dan sudah lama berdiri

B. Proposal usaha sebagai alat komunikasi bagi wirausahawan untuk memaparkan dan meyakinkan gagasannya kepada pihak lain secara menyeluruh.

C. Wirausahawan dapat mengatur dan bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan lain yang sudah ada dan saling menguntungkan

D. Proposal usaha dapat mengundang banyak pihak tertentu yang potensial untuk bergabung dan bekerja sama

E. Proposal usaha untuk menjamin adanya fokus dari berbagai personil yang ada di dalam perusahaan milik wirausahawan

Jawaban : B

19. Penyusunan proposal usaha juga bertujuan untuk…….

A. Pedoman bagi semua pihak untuk tetap berpijak pada arah atau tujuan yang benar.

B. Pembanding antara perkiraan dengan hasil yang nyata.

C. Membantu wirausahawan untuk mengembangkan dan menguji strategi dan hasil yang diharapkan dari sudut pandang pihak lain.

D. Membantu wirausahawan untuk berfikir kritis dan objektif atas bidang usaha yang akan di masukinya.

E. Mencermati aspek-aspek pengelolaan usaha

Jawaban : A

20. Dalam menyusun proposal usaha, ada beberapa faktor yang harus dipertahankan, yaitu :

A. Komitmen usaha

B. Kejujuran

C. Bahasa yang baik dan benar

D. Konten

E. Ketebalan halaman

Jawaban : A

21 – 30 Contoh Soal Kewirausahaan dan Jawaban

21. Karyawan yang sudah bekerja diperusahaan ada yang bekerja pada bagian penjualan, bagian produksi, bagian riset dan pengembangan, bagian personalia, dan bagian keuangan. Pembagian kerja seperti tersebut berdasarkan ………..

A. Waktu

B. Fungsi

C. Langganan

D. Wilayah

E. Jenis produk yang dihasilkan

Jawaban : B

22. Karyawan yang bekerja pada bagian keuangan menyusun laporan keuangan setiap akhir periode. Berikut ini pernyataan yang tepat tentang laporan keuangan adalah ………

A. Neraca adalah laporan keuangan yang berisi data operasional perusahaan selama satu periode tertentu

B. Neraca adalah laporan keuangan yang memuat catatan utang piutang

C. Laporan laba rugi adalah salah satu laporan yang menghitung ratio kemampulabaan perusahaan

D. Laporan laba rugi berisi kegiatan operasional perusahaan selama periode tertentu

E. Laporan laba rugi dan neraca merupakan laporan arus kas masuk dan arus kas keluar

Jawaban : D

23. Pada musim penghujan seperti sekarang ini banyak barang dagangan / hasil pertanian rusak terkena wabah banjir baik itu dari banjir bandang maupun karena curah hujan yang memang tinggi sehingga para petani mengalami resiko ………

A. Resiko penghasilan

B. Resiko pekerjaan

C. Resiko pertanian

D. Resiko musim

E. Resiko kerusakan harta

Jawaban : E

24. Resiko yang ditimbulkan oleh kelemahan yang berasal dari diri wirausahawan adalah……..

A. Transportasi

B. Bencana alam

C. Perampokan

D. Perubahan persepsi

E. Ketrampilan yang kurang memadai

Jawaban : E

25. Dalam menjalankan usaha, kemungkinan menerima resiko itu sangat tinggi. Diantaranya adalah resiko keuangan. Apabila wirausahawan tidak cermat resiko keuangan dapat terjadi apabila……

A. Persaingan usaha yang semakin ketat

B. Memproduksi barang di atas titik BEP

C. Menentukan return yang diharapkan terlalu rendah

D. Pembukuan dilakukan dengan teratur

E. Perusahaan mengikuti program asuransi

Jawaban : A

Simak Juga : Soal Deret Geometri Tak Hingga

26. Diantara manfaat melaksanakan training bagi karyawan adalah ……..

A. Mampu mengenal dirinya sendiri serta mampu mengidentifikasi dirinya dengan perusahaan

B. Sebagai tahapan untuk diangkat sebagai tenaga tetap

C. Mendalami pekerjaan pimpinan

D. Sebagai wahana untuk saling mengenal

E. Mengetahui prosedur penarikan pegawai baru

Jawaban : A

27. Sebagai bentuk perhatian wirausahawan kepada karyawan, kadang-kadang memberikan reward kepada karyawan tersebut hal ini dimaksudkan untuk ……..

A. Menutup kekurangan wirausahawan

B. Mencari simpati kepada karyawan

C. Memberikan motivasi agar karyawan lebih bersemangat

D. Memberikan tambahan penghasilan

E. Melaksanakan tuntutan karyawan

Jawaban : C

28. Pada penentuan kebijakan pembelian bahan baku, wirausahawan tidak dapat merencanakan kebutuhan untuk produksi semata tetapi juga perlu menambah dengan persediaan sebagai cadangan yang disebut ………..

A. Safety stock

B. Common stock

C. Ready stock

D. Mobile stockiest

E. Warehouse stock

Jawaban : A

29. Perusahaan yang memiliki persediaan bahan baku, barang dalam proses dan barang jadi adalah ………….

A. Perusahaan dagang

B. Perusahaan jasa

C. Perusahaan manufactur

D. Perusahaan penjualan

E. Perseroan Terbatas

Jawaban : C

30. Pemesanan bahan baku harus sesuai dengan reorder point, apabila pemesanan bahan baku
dilakukan tidak tepat pada saat reorder point maka ………………

A. Produksi tidak akan terganggu

B. Perusahaan tidak mampu membayar bahan baku tersebut

C. Karyawan tidak bekerja sesuai target

D. Karyawan bagian produksi akan menganggur

E. Jumlah sediaan akan kurang atau bahkan berlebihan

Jawaban : E

31 – 40 Contoh Soal Kewirausahaan Pilihan Ganda dan Jawaban

31. Perhatikan neraca berikut : 

Soal kewirausahaan no 36

Dari neraca “MODIS TAYLOR” tersebut dapat diketahui bahwa current rationya sebesar ………

A. 200%

B. 74%

C. 299%

D. 116%

E. 113%

Jawaban : A

32. Indomart, Alfamart, Pizza hut, Kentucky Fried Chiken, Pocari Sweat adalah perusahaan yang mengembangkan usahanya menggunakan metode ………….

A. Inovasi

B. Membeli hak patent

C. Menjual lisensi

D. Ekspansi

E. Holding Company

Jawaban : C

33. Wirausahawan dalam menjalankan ekspansinya tidak termotivasi oleh ……..

A. Keinginan untuk maju dan menjadi besar

B. Keinginan untuk mendapatkan laba yang lebih banyak

C. Menekan biaya produksi untuk memperbesar volume penjualan

D. Keinginan menguasai pasar yang lebih luas

E. Memperbesar biaya produksi untuk memperkecil volume penjualan

Jawaban : E

34. Wirausahawan dalam memilih metode ekspansi usahanya karena mendapatkan ide /gagasan dari ……

A. Investor

B. Pesaing dan pelanggan

C. Literatur

D. Faktor psychologis

E. Faktor ekonomis

Jawaban : B

35. Untuk memperbaiki kinerja perusahaan, pemilik dapat melakukan reorganisasi finansial, yuridis maupun struktural. Reorganisasi yuridis harus dilakukan apabila …………

A. Pimpinan kurang cakap dalam mengemudikan perusahaannya sehingga perusahaan menderita kerugian yang terus-menerus

B. Adanya kecurangan dalam perusahaan, sabotase, korupsi, dan sebagainya

C. Terlalu banyak kredit yang menimbun dalam struktur permodalannya

D. Terdapat pergantian/penambahan pemilik modal yang akan mempengaruhi bentuk badan hukum usahanya

E. Adanya perubahan dalam bidang politik kenegaraan, sehingga perusahaan diambil alih oleh pemerintah

Jawaban : D

Simak Juga : Soal Dimensi Tiga

36. Akad kredit atau perjanjian utang piutang dalam penjualan barang dagangan dilakukan agar disepakati bersama sejak awal antara penjual dan pembeli. Jika utang harus dibayar paling lambat 10 hari dari tanggal pembelian dan akan diperoleh diskon 3 % dan batas akhir pembayaran selama 30 hari, bentuk syarat pembayarannya adalah ……..

A. 3/10 – n/30

B. 3/n -10/30

C. 3/30 – n/10

D. 3/30 – 10/n

E. 3/10 – 30/n

Jawaban : A

37. Jaminan yang digunakan sebagai agunan kredit calon pelanggan bank disebut …….

A. Condition

B. Capital

C. Character

D. Capacity

E. Collateral

Jawaban : E

38. Perusahaan dalam memegang uang tunai karena adanya keinginan untuk memperoleh keuntungan pada suatu kesempatan investasi, motivasi ini tergolong ……..

A. Motif transaksi

B. Motif berjaga-jaga

C. Motif spekulasi

D. Motif bersaing

E. Motif investasi

Jawaban : C

39. Jika investor atau masyarakat luas akan mengetahui seberapa besar kekayaan perusahaan maka laporan keuangan yang dapat digunakan adalah ……….

A. Rentabilitas

B. Perubahan modal

C. Indeks harga saham

D. Laporan laba rugi

E. Neraca

Jawaban : E

40. Mengapa investor memerlukan laporan keuangan perusahaan ?

A. Untuk mutuskan apakah perlu membagi deviden ataukah tidak

B. Untuk mengetahui apakah perusahaan cukup mampu membayar hutang jangka pendek atau jangka panjang

C. Untuk mengetahui kinerja manajemen apakah mengalami kenaikan atau kemunduran

D. Untuk mengetahui berapa besarnya pajak yang harus dibayar

E. Untuk mengetahui kewajiban finansial perusahaan

Jawaban : B

 

Gambar Gravatar
Semua manusia itu pintar.. Namun yang membedakannya proses kecepatan belajar. pada suatu saat ada peserta didik yang belajar dalam 1-3 pertemuan. ada juga yang membutuhkan 3 pertemuan lebih untuk dapat memahami materi... Dengan kata lain, Belajar tergantung kondisi dan keadaan seseorang untuk memahami materi. baik itu cuaca, suasana, perasaan dan lingkungan yang mempengaruhi. Maka temukanlah kondisi terbaik dirimu untuk belajar. Jika kamu tidak mengerti materi yang diajarkan gurumu hanya saja kamu belum menemukan kondisi terbaik untuk belajar. Karena tidak ada manusia yang bodoh hanya saja malas atau tidak fokus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *